Jumat, 27 September 2013

KUTIPAN PENGERTIAN KOMPUTER

Komputer di terjemahkan sebagai sekumpulan alat elektronik yang satu sama lain saling bekerja sama terkoordinasi dibawah kontrol program dengan kemampuan dapat menerima data (input) lalu mengolah data (proses) tersebut dengan menghasilkan informasi (output). 

 kutipan-kutipan lain dari para ahli/tokoh tentang pengertian komputer, sebagai berikut:

-       “Komputer merupakan mesin penghitung elektronik yang dengan cepat dapat menerima informasi input digital, memrosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya dan menghasilkan output informasi” (V.C. Hamacher et al, 1982)

-       “Komputer ialah suatu alat elektronik yang mampu melakukan beberapa tugas seperti menerima input, memroses input, menyimpan perintah-perintah dan menyediakan output dalam bentuk informasi” (Robert H. Blissmer, 1985)

-       “Komputer adalah sistem elektronik untuk memanipulasi data dengan cepat dan tepat  serta dirancang dan diorganisasikan agar secara otomatis menerima dan menyimpan data input, memrosesnya, dan menghasilkan output di bawah pengawasan suatu langkah-langkah instruksi program (Sistem Operasi) yang tersimpan di didalam penyimpannya (stored program)” (Donald H. Sanderes, 1985)

-       “Komputer adalah mesin penghitung elektronik yang cepat dan dapat menerima informasi input digital, kemudian memprosesnya sesuai dengan program yang tersimpan di memorinya, dan menghasilkan output berupa informasi” (McGraw-Hill, 2001).

-       “Komputer adalah alat hitung elektronik yang mampu menginterpresentasikan dan juga melaksanakan perintah program untuk input, output, perhitungan, dan operasi-operasi logika.” (Larry Long dan Nancy Long)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar